Tahun Baru Imlek 2025, 2026 dan 2027
Tahun Baru Cina merupakan hari libur nasional yang memberikan masyarakat Cina untuk bertemu kembali dengan keluarga mereka sambil merayakan kedatangan Tahun Baru. Tahun baru Cina selalu dirayakan pada hari pertama Kalendar Bulan Cina. Menurut perhitungan Kalender Gregorian, peringatan hari libur ini jatuh pada bulan Januari atau Februari.
Tahun | Tanggal | Hari | Hari Libur |
---|---|---|---|
2025 | 29 Januari | Rabu | Tahun Baru Imlek |
2026 | 17 Februari | Selasa | Tahun Baru Imlek |
2027 | 6 Februari | Sabtu | Tahun Baru Imlek |
Silakan gulir ke bagian bawah halaman untuk tanggal tahun-tahun sebelumnya. |
Indonesia merupakan sebuah bangsa yang dikenal dengan keberagamannya. Dimana sebagian besar penduduknya pribumi Muslim, perayaan Tahun Baru Cina atau Imlek tetap dianggap sebagai sebuah peristiwa penting di Indonesia.
Sebelum perayaan Tahun Baru Cina, beberapa pasar yang berlokasi di sekitar komunitas Cina, akan tetap buka. Pasar-pasar ini menjual kembang api, baju, mainan, dan hadiah. Pemberian hadiah kepada kerabat dan sahabat selama perayaan Tahun Baru Imlek merupakan kegiatan yang biasa dilakukan oleh beberapa orang Cina.
Salah satu tradisi yang sangat dikenal pada saat Imlek adalah pemberian amplop berwarna merah. Di beberapa situasi, amplop-amplop merah ini diberikan kepada anak-anak dari para orang tua. Disamping itu, kebiasaan memberikan amplop merah juga diberikan dari mereka yang telah menikah kepada para anggota keluarga yang belum menikah. Amplop-amplop merah ini umumnya diisi sejumlah uang dan beberapa catatan yang berisi doa kebaikan.
Pada hari raya Imlek, setiap anggota keluarga dari Keluarga masyarakat Cina akan berkumpul dengan sanak keluarga mereka di sebuah tempat.Setelah semua anggota keluarga hadir, suguhan makanan akan disajikan. Kombinasi makanan tradisional Cina dan makanan Indonesia dinikmati oleh mereka yang merayakan Tahun Baru Imlek di Indonesia.
Tahun-tahun sebelumnya
Tahun | Tanggal | Hari | Hari Libur |
---|---|---|---|
2024 | 9 Februari | Jumat | Cuti Bersama Tahun Baru Imlek |
10 Februari | Sabtu | Tahun Baru Imlek | |
2023 | 22 Januari | Minggu | Tahun Baru Imlek |
23 Januari | Senin | Cuti Bersama Tahun Baru Imlek |